Sekolah Budya Wacana

Retreat OSIS-MPK SMA Budya Wacana April 2024

Pemulihan pribadi merupakan salah satu kebutuhan utama dalam perjalanan hidup setiap orang. Bahkan, tidak jarang momen-momen pemulihan tersebut begitu penting dan mengena sehingga terkenang jelas di memori. Hal inilah yang terjadi pada Retreat OSIS-MPK SMA Budya Wacana, 5-6 April 2024 lalu.

Acara Retreat yang diikuti oleh 20 anggota pengurus OSIS-MPK ini berlangsung selama 2 hari 1 malam di Wisma Graha Kinasih, Kaliurang, DI Yogyakarta. Berbagai segmen kegiatan kolektif seperti creative games, touring & trip, memasak, sesi materi, hingga sesi sharing-partner diikuti oleh para peserta dengan bersemangat. Walaupun beberapa judul Kegiatan tersebut tampak umum, namun kenyataan di lapangan justru berkata lain; para peserta menangkap berbagai hal yang berbeda.

Semua acara dikemas dengan konsep fun & meaningful. Kegiatan seperti creative games dan touring & trip berlangsung dengan seru dan heboh, sementara kegiatan sesi dan sharing bukan hanya menyentuh hati namun juga mengubahkan sudut pandang. Di awal acara, anak-anak melakukan misi mencari lokasi retreat dengan cara mengikuti berbagai permainan dan tantangan yang setiap hasilnya menunjukkan petunjuk-petunjuk baru pada lokasi acara puncak nanti. Di Warung Kopi Rolas yang merupakan Pos 1 Permainan, mereka berlomba untuk mendapatkan petunjuk lokasi Pos 2 lewat mencari petunjuk kata demi kata di Alkitab dalam permainan Kode Alkitab. Di Pos 2 yaitu Tlogo putri, peserta melakukan berbagai challenge untuk mendapatkan fix lokasi retreat, seperti melukis, berfoto dengan berbagai obyek wisata, mencari jejak, hingga mencari sejarah Tlogo Putri.

Momen ini dinilai unik dan berkesan bagi setiap peserta. Muncul banyak perubahan sudut pandang dari yang pada awalnya negatif akhirnya dapat menjadi sesuatu yang lebih positif. Mereka yang pada awalnya masih susah bergaul, sulit untuk mengampuni, sulit bersyukur atas keadaan hidupnya, kini justru dapat berdamai dengan teman-temannya, mengampuni orang-orang yang sulit diampuni, lebih bersyukur atas segala hal yang terjadi dihidupnya, dan bahkan memiliki komitmen baru terhadap keluarga. Berbagai testimoni dan kesaksian diberikan di sepanjang acara. Mulai dari yang sederhana hingga terselesaikannya isu personal yang dalam dan, seringkali, belum pernah diceritakan pada siapapun.

Di atas segalanya, pemulihan diri yang dialami para peserta ini bukan disebabkan oleh kegiatan ini semata. Pada akhirnya, kegiatan retreat ini pun hanya alat yang digunakan oleh Tuhan untuk menyentuh setiap hati. Dialah yang mengubahkan setiap pribadi, dan Dialah yang layak dimuliakan melampaui segalanya. Pertemuan dengan Allah bukan hanya faktor namun juga sumber utama dari berbagai lompatan iman yang terjadi dalam diri setiap orang.

Pemulihan sangat diperlukan bagi setiap kita. Tetapi, akan sangat sulit jika kita berusaha seorang diri. Dibutuhkan teman dan sahabat yang saling mendorong dan menguatkan satu sama lain. Satu keluarga yang saling mengangkat dan menopang mencapai satu tujuan. Itulah yang terjadi pada Retreat OSIS – MPK SMA Budya Wacana 2024 ini. Retreat menjadi momen dimulainya kembali hubungan, kasih dan komitmen yang kini bukan hanya dipegang satu orang saja namun oleh semua anggotanya, berjalan bersama dalam satu tujuan untuk menjadi semakin serupa dengan-Nya.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top